Shafanadiah, Mahasiswa Universitas INABA, Berhasil Ikuti PMM 4 di Bali

Shafanadiah, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas INABA, berhasil lolos dalam Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) batch 4. Setelah mendaftar dan melalui berbagai tahapan, termasuk penyiapan berkas dan pemilihan perguruan tinggi penerima, ia memilih Institut Desain dan Bisnis Bali sebagai kampus tujuan pertamanya.

Selama berkuliah di Bali, Shafanadiah terlibat dalam kegiatan menarik, seperti mengikuti modul nusantara setiap minggu, di mana ia dan teman-teman PMM menjelajahi tempat-tempat wisata dan belajar tentang kebudayaan lokal. Pengalaman ini tidak hanya menambah wawasan, tetapi juga meningkatkan rasa toleransi antarbudaya.

Shafanadiah mengungkapkan, “Selama mengikuti PMM, saya mendapatkan banyak pengalaman tak terlupakan dan teman baru dari berbagai provinsi di Indonesia. Saya merasa tidak ingin berpisah dengan teman-teman PMM dan sangat mencintai Bali.”

Ia juga mengajak mahasiswa lainnya untuk ikut serta dalam PMM, menyatakan bahwa program ini sangat seru dan bermanfaat. “Buat kalian yang belum pernah mengikuti PMM, wajib banget untuk mencoba! Jangan lupa ikut PMM batch 5!” pesan Shafanadiah.

Dengan pengalaman berharga ini, Shafanadiah menunjukkan betapa menyenangkannya kesempatan untuk belajar dan berinteraksi dengan berbagai budaya di Indonesia.